Senin, 29 Desember 2008

Berdamai Dengan Musuh


- Jawaban.com

Jikalau TUHAN berkenan kepada jalan seseorang, maka musuh orang itu pun didamaikan-Nya dengan dia... Amsal 16:7. Bacaan: Titus 3:1-9 Hari sudah berganti lagi, itu berarti ada masalah baru lagi yang menunggu untuk di selesaikan. Padahal masalah hari kemarin belum sepenuhnya terselesaikan. Benar-benar membuat kita merasa punya 'musuh' yang besar dan banyak. Pekerjaan kantor yang menumpuk dan selalu di buru deadline, belum lagi hubungan keluarga yang makin sulit, suasana rumah yang semakin tidak harmonis yang membuat kita tidak betah tinggal di rumah, dan masih seabrek masalah lain yang menanti kita.


Jangan terburu-buru menyalahkan keadaan. Koreksilah terlebih dahulu bagaimana diri kita. Pikirkan dan renungkanlah apakah itu semua terjadi karena kesalahan kita. Apakah karena hidup kita tidak berkenan di hadapan TUHAN? Kalau ternyata memang hidup kita tidak berkenan di hati TUHAN maka wajar saja kita megalami semua hal itu. Tidak mengherankan kalau hubungan dengan rekan kerja terasa menyebalkan karena ternyata diri kitalah yang suka menang sendiri, pemalas, egois, marah saat pendapat tidak di terima dan melakukan tugas dengan asal-asalan. Bila dirumah kita adalah orang yang kasar, berkata-kata tanpa memikirkan perasaan orang lain yang mendengar, tidak bertanggung jawab, dsb.


Tentu saja itu membuat rumah tangga kita menjadi tidak menyenangkan. Saat kita menjauh dari TUHAN, mengabaikan Firman-Nya dan hidup di luar TUHAN, kita sedang menciptakan masalah dan musuh-musuh yang baru di sekitar kita. Bila hidup Anda terasa membosankan, cinta Anda kepada pasangan menjadi luntur, masalah datang tak kunjung, itulah waktunya Anda harus melihat kembali hubungan Anda dengan TUHAN. Saat hubungan kita dengan TUHAN berantakan, hubungan kita dengan sesamapun menjadi kacau. Perbaikilah semua sikap kita yg selama ini tidak berkenan di hati TUHAN. Jangan menuntut orang lain untuk mengubah sikap mereka, mulailah dari diri Anda sendiri. Lakukanlah kepada mereka sperti Anda di perlakukan. Asal kita mau bertobat dan memperbaiki hidup kita dihadapan-Nya, TUHAN akan memperdamaikan kita dengan semua musuh kita. Cobalah mulai hari ini dan rasakan bedanya. "Hubungan pasti akan gagal bila Tuhan kita abaikan".


Segala sesuatu yang berkaitan dengan isi dan kebenaran dari kisah di atas diluar tanggung jawab Jawaban.com

Apakah Anda diberkati oleh artikel di atas? Anda ingin mengalaminya? Ikuti doa di bawah ini :

Tuhan Yesus, aku menyadari bahwa aku seorang berdosa yang tidak bisa menyelamatkan diriku sendiri. Aku membutuhkan Engkau. Aku mengakui bahwa aku telah berdosa terhadap Engkau. Saat ini aku minta agar darah-Mu menghapuskan segala kesalahanku. Hari ini aku mengundang Engkau, Tuhan Yesus, mari masuk ke dalam hatiku. Aku menerima Engkau sebagai Tuhan dan Juru Selamat satu-satunya dalam hidupku. Aku percaya bahwa Engkau Yesus adalah Tuhan yang telah mati dan bangkit untuk menyelamatkan dan memulihkanku. Terima kasih Tuhan, di dalam nama Tuhan Yesus Kristus aku berdoa. Amin!

Tidak ada komentar: